Headlines
http://www.mahartibrand.com/

Published On:Sabtu, 27 Februari 2016
Posted by Unknown

Airin Rachmi Diany; Dari Pejabat Pembuat Akta Tanah Sampai Walikota

Airin Rachmi Diany, siapa yang tidak kenal dengan sosok satu ini. Selain memiliki paras ayu, Airin juga menjadi orang nomor satu di Kota Tangerang Selatan. Airin sempat drop ketika Tubagus Chaeri Wardhana, suaminya tertangkap KPK akibat kasus pidana. Namun seiring berjalannya waktu, stamina Airin kembali pulih bahkan sukses menjadi juara bertahan pada ajang Pilkada Walikota Tangerang Selatan beberapa waktu lalu.

Mantan finalis Puteri Indonesia ini terpilih menjadi Walikota Tangerang Selatan setelah gugatan dari lawan politiknya ditolak oleh Makhamah Konstitusi (MK) beberapa hari lalu. Bahkan nama Airin kini masuk dalam bursa pencalonan Gubernur Banten yang akan berlangsung tahapannya pada Juli 2016 mendatang.

Dilihat background studinya sebagai orang hukum, tampaknya Airin paham betul bagaimana membuat kebijakan agar tidak menjadi masalah dan tersandung masalah hukum. Apalagi ia pernah menjadi Pejabat Pembuat Akta Tanah, profesi ini menjadi penting bagi seorang kepala daerah karena tidak sedikit kepala daerah tersangkut dengan urusan pembebasan lahan.

Airin sepertinya menyadari takdir nasibnya yang harus hidup dilingkungan politik. Kali pertama mengadu nasib pada pilkada ia gagal saat ikut kontestan di pilkada Kabupaten Tangerang beberapa tahun silam. Kegagalannya merebut kursi kepala daerah di Kabupaten Tangerang membuat ia belajar termasuk dalam mengkalkulasikan kemenangan. 

Selang beberapa waktu, Airin kembali mengadu nasib di pemilihan Walikota Tangerang Selatan dan sukses. Kesuksesan kali pertamanya membuat ia semakin percaya diri dan kembali maju untuk kali keduanya dan ia sukses lagi.

Wanita kelahiran Banjar, 28 Agustus 1976 ini merupakan tamatan Universitas Padjadjaran Bandung sebagai Magister Hukum (MH), Program Studi Ilmu Hukum Bisnis, lulus tahun 2005. Selain itu, ia juga menjadi Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangsel dan Koordinator Relawan Banten Bersatu, salah satu organisasi taktis yang dibuat saat Ratu Atut Chosiyah, Kakap Ipar Airin mencalonkan menjadi Gubernur Banten. 

Biodata Airin:

Nama Lengkap : Airin Rachmi Diany
Nama Panggilan : Airin
Tempat dan Tanggal Lahir : Kabupaten Banjar, 28 Agustus 1976
Agama : Islam
Suami : H.TB. Chaeri Wardana, B.Bus 
Anak : TB. Ghifari Al Chusaeri Wardana, Ratu Ghefira Marhamah Wardana

RIWAYAT KARIR

  • Walikota Tangerang Selatan (2011-2016)
  • Pengurus Ikatan Alumni Notariat UNPAD (IKANO) Bidang Hubungan Antar Lembaga (2007-2011)
  • Pengurus Dewan Koperasi Indonesia (DEKOPIN) Wilayah Banten
  • Pengurus Wilayah Ikatan Notaris Indonesia (INI) Provinsi Banten
  • Pembina Forum Masyarakat Peduli Pendidikan dan kesehatan Provinsi Banten
  • Ketua Dewan Penyantun Kaukus Perempuan Peduli Kesehatan Kota Tangsel
  • Penanggungjawab Relawan Banten Bersatu (RBB) Wilayah Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan
  • Pengurus daerah Ikatan Notaris Indonesia (INI) Kota Tangerang selatan
  • Wakil Ketua KPAID Kota Tangsel
  • Dewan Pembina PRAMUKA Kota Tangerang Selatan
  • Dewan Pembina KNPI Kota Tangsel (2010-2013)
  • Ketua PMI Kota Tangsel (2009-sekarang)
  • Pejabat Pembuat Akta Tanah di Kabupaten Tangerang (2008)
  • Notaris di Kabupaten Tangerang (2004)
  • Asisten Notaris, di Kantor IMAS TARWIYAH, SH, MH (1999)



RIWAYAT PENDIDIKAN

  • Universitas Padjadjaran Bandung, Magister Hukum (MH), Program Studi Ilmu Hukum Bisnis, lulus tahun 2005
  • Universitas Padjadjaran Bandung, Spesialis Satu (SP-1) Program Studi Notariat, lulus tahun 2002
  • Universitas Parahyangan Bandung, Sarjana Hukum (SH) lulus tahun 1999
  • SMA Negeri 20 Bandung, (1991-1994)
  • SMP Negeri 5 Bandung (1988-1991)
  • SD Negeri Cibodas Banjar (1982-1988)

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Banten Perspektif

Update Unknown News 09.38.00. , , . Terima Kasih Atas Kesediaanya Membaca Informasi Kami Semoga Bermanfaat. Dan Memberikan Inspirasi



http://www.mahartibrand.com/

http://www.mahartibrand.com/

<div class="separator" style="clear: both; text-align: center;"> </div> <div class="separator" style="clear: both; text-align: center;"> <a href="https://web.facebook.com/noq.murni?fref=ts" target="_blank"><img alt="https://web.facebook.com/noq.murni?fref=ts" border="0" height="300" src="https://4.bp.blogspot.com/-vIXz1XhHsYg/WE-AhcvoNMI/AAAAAAAAHw8/0hCnsxXCGVImwVbku0YT1RdYH-ruTwPbQCLcB/s300/3.jpg" width="320" /></a></div> <br />



    Blog Archive