Perkuat Ekonomi, Gerindra Banten Himpun Pelaku Usaha
BANTENPERSPEKTIF.COM, KOTA SERANG --- Untuk memperkuat sektor ekonomi riil, Partai Gerindra mendirikan Koperasi Yaksa Nusantara (KGN). Koperasi ini beranggotakan para anggota legislatif Se-Indonesia dari Gerindra.Ade Hidayat, pengurus DPD Gerindra Propinsi Banten, mengatakan, koperasi ini bertujuan untuk memperkuat ekonomi pada sektor riil sehingga bangsa Indonesia memiliki kemampuan mandiri untuk masalah ekonomi.
"Mereka akan kita bantu permodalan dan pelatihan melalui Koperasi Yaksa Nusantara yang kami dirikan. Harapan besar kami adalah rakyat Indonesia memiliki daya beli yang baik, sehingga memiliki kemandirian ekonomi," kata Ade.
Khusus di Banten, kata Ade, akan kita mulai pertengahan Desember 2016 dengan membagikan modal usaha, berupa tenda dan modal lain yang dibutuhkan masyarakat. "Yang berminat silahkan bisa bergabung bersama kami. Kita harus buktikan bahwa bangsa Indonesia sesungguhnya mampu," ungkapnya.
Penulis | Karnoto | Chief in Editor | www.bantenperspektif.com