Published On:Rabu, 10 Februari 2016
Posted by Unknown
Menghangatnya Tahun Monyet Api
Musim hujan tak sederas tahun-tahun sebelumnya. Tak semua mendung berujung menjadi hujan. Ramalan datangnya hujan mulai banyak meleset. Apakah ini pertanda menghangatnya Tahun Monyet Api yang menurut penanggalan Cina mulai hari ini?Menurut kepercayaan sebagaian besar kalangan, tahun baru Cina atau Imlek identik dengan hujan. Kalau hujan tidak kunjung datang maka, rezeki juga menjauh. Bisa berabe juga khan kalau orang seluruh negeri kehilangan rezeki. Apalagi setahun lamanya.
Terlepas dari soal hujan, tahun Monyet Api dikatakan sebagai waktu yang penuh optimistis. Monyet digambarkan sebagai binatang yang cerdas, rajin bekerja keras dan senang bergotong royong. Inilah tahun yang diprediksi penuh keberhasilan dan kesuksesan.
Hanya saja, langit politik tak mudah di prediksi. Cuaca sering berubah. Kadang badai yang datang nyaris tanpa tanda-tanda tak mudah pergi terbawa pergantian musim pancaroba. Rasanya cuaca politik masih tetap hangat dalam tahun Monyet Api ini.
Setidaknya, agenda politik di tahun Monyet Api ini masih padat dengan gejolak. Tatanan demokrasi masih terus mencari bentuk. Tarik menarik para aktor yang terlibat tampaknya masih akan berlangsung kencang. Terutama di ibukota Jakarta.
Paduan hangatnya hangatnya musim pancaroba politik nasional di tahun Monyet Api masih terlalu menarik untuk dilewatkan. Gejolak apapun yang kemungkinan akan terjadi semuanya haruslah untuk menata demokrasi. Jalan yang sudah disepakati.
SUMBER: TEROPONGSENAYAN